Lama tak rilis karya baru, Rajawali Ingkar Janji atau RIJ menyambut tahun baru 2022 dengan rilis karya Physcomelik.
Sebagaimana diketahui RIJ merupakan band indie asal Bali yang dikenal sebagai band nyeleneh dan out of the box. Dan video klip Physcomelik sekaligus menjadi perdana sejak RIJ dibentuk 14 tahun lalu.
Menurut Tolet, vokalis RIJ, bahwa lagu terbarunya itu terinspirasi dari kisah di tengah masyarakat dimana Psycho dari kata Psycho dan Melik di ambil dari bahasa Bali yang dalam general di artikan: terlahir dengan anugrah lebih dan beresiko.
Lagu Psychomelik di aransemen oleh semua anggota RIJ dan lirik lagu oleh Tolet. Secara garis besar lagu Psychomelik mengadaptasi genre Stoner Rock, walau band RIJ sendiri tidak pernah mengacu atau menitik beratkan pada 1 genre musik.
Lewat Psychomelik, RIJ ingin semua lebih peduli terhadap realita yang terjadi di kalangan kehidupan anak muda saat ini tentang penyalah gunaan zat adiktif Psychotropic yang kerap beredar seputaran mereka yang acap kali meresahkan keluarga dan sekitar.
Band indie punk rock ini sekarang didukung Tolet (vokal), Yudis (gitar bass), Ari (gitar melodi), Zuar (gitar ritem), dan Kengkeng (drum). Tampil percaya diri dengan gaya ala mereka membuat RIJ punya kesan tersendiri di kalangan penggemar tontonan musik. [Redaksi/DHI]
ikuti kami di Google News