Gus Teja rilis karya terbarunya Vatsalya bertepatan dengan Hari Ibu, Rabu 22 Desember 2021 di salah satu villa kawasan Gianyar – Bali.
Single itu didedikasikan untuk sang ibu yang juga sesuai dengan inspirasi lagu itu. Ada hal berbeda yang ditampilkan Gus Teja pada Vatsalya, jika di dengar dengan seksama, alunan orchestra sejak awal begitu menghanyutkan dan membuat merinding.
Bukan tanpa alasan, pemilik nama lengkap Agus Teja Sentosa ini memang menginginkan hal itu usai menjalani konser di Malaysia dan Jakarta.
“Kala itu, dua lagu saya Unify dan Awan Putih dibalut dengan orchestra, indah sekali. Sejak itu saya memiliki keinginan untuk membuat karya dengan memadukan unsur musik itu (orchestra),” kata Gus Teja dalam sesi rilis Vatsalya.
Pun, menurut Gus Teja, pesan Vatsalya ini tersampaikan dengan jelas disaat mendengarkannya. “Ini adlah anugerah dan berharap semoga semua bisa terhibur lewat karya saya yang terbaru ini,” tutur Gus Teja.
Ini merupakan single ke-3 dari Gus Teja yang tercipta selama pandemi. Dan pengakuan Gus Teja sendiri, dalam Vatsalya memang tidak ada unsur gamelan tradisional sebagaimana diketahui unsur musik itu sudah melekat pada dirinya sejak memulai debut.
“Tidak ada pindah genre, saya tetap seperti sebelumnya. Bahkan saya punya ide jika kelak akan menggabungkan antara orchestra dan gamelan Bali dam sebuah konser,” harapnya.
Vatsalya merupakan Bahasa Sansekerta yang tidak lain salah satu dari lima perasaan atau sikap bakti yang biasanya dikaitkan dengan Yashoda, ibu angkat dari Dewa Krishna, yang mencintainya sebagai anaknya sendiri.
Vatsalya juga telah dilenkapi dengan video klip sehingga semakin kuat dari sisi visual. [Redaksi/DHI/IMC]
ikuti kami di Google News