Bali

Lebri Partami Akhirnya Mengaku “Nyaman” di Lagu Terbarunya

Lebri Partami Rilis Single Baru BErjudul Nyaman/ inimusik

promo pembuatan website bulan ini di balihoster


Lebri Partami akhirnya menjawab tantangan untuk merilis single dengan nuansa happy. Maklum saja tiga karya sebelumnya, Lebri memang cendrung asik memainkan lagu bernuansa galau.

“Senang rasanya bisa menjawab tantangan dan memang seperti ini yang sebenarnya saya inginkan,”katanya saat sesi jumpa pres di Warung Uma Abian. Rabu, (11/12/2019).

Baca Juga:  KIS Akhirnya Rilis Karya Ragaku, Ini Penjelasannya

Ia mengakui tantangan untuk membawakan lagu bernuansa happy tidaklah terlalu suah sebab menyanyikan lagu dengan genre sedih atau galau justru dianggap memerlukan waktu yang lebih. “Khususnya saat pembuatan video clip, saya sangat susah acting menangis,”sahutnya.

Lagu yang diangkat berdasarkan pengalaman pribadi itu diciptakan oleh D’Go Vaspa dan telah dilengkapi dengan video clip. Ia pun bercerita lebih jauh jika lagu itu awalnya tidak memiliki judul sehingga atas pertimbangan khusus akhirnya “Nyaman” diambil sebagai judul lagu itu.

Baca Juga:  Chord Lagu Layu dari XXX, Kisah Tentang Sepasang Kekasih

“Bli D’Go hanya memberikan saya lagu jadi tanpa judul dan memang ia memberikan kebebasan kepada saya untuk memberikan judul yang sesuai,”tandasnya.





Tidak ada kendala yang berarti selama proses penggarapan lagu tersebut. Ia mengklaim jika lagu itu adalah gambaran atas apa yang sebenarnya ia inginkan selama ini. “Videonya diambil oleh DXT Movie di wilayah Seminyak. Dan lagu ini Lebri banget deh,”sambungnya.

Baca Juga:  Naya Buat Film untuk Tiga Karya Terbarunya, Wantah Adi (Kasmaran) Dirilis Pertama

Ditanya terkait karya berikutnya, Lebri tampaknya telah menyiapkan karya bahkan ia mengakui jika telah memiliki lagu ciptaan sendiri. “Lagu berbaha Indonesia! Karena kalau lagu berbahasa Bali saya belum cukup percaya diri,”tuturnya.

Lagu terbarunya itu pun resmi ia rilis melalui chanel youtubenya dan berharap bisa dinikmati oleh masyarakat luas khususnya bagi mereka yang suka dengan musik Bali. (Red/Dhi/IMC)

ikuti kami di Google News
Shares: